Minggu, 16 Maret 2014

Sikap Empathy Oleh Slamet Priyadi

Ojo Dumeh – Minggu, 16 Maret 2014 – 14:34 WIB –  Empati merupakan kemampuan yang dimiliki seseorang untuk menempatkan diri pada situasi masalah tertentu yang dihadapi orang orang lain. Kemampuan tersebut adalah keikhlasan dan ketulusan dalam mau mendengarkan, mau memahami, dan mau mengerti lebih awal dengan situasi dan kondisi psikologis yang dialami seseorang.

Dengan berupaya memahami dan mengerti serta mau mendengarkan orang lain terlebih dahulu, maka akan membangun suasa keterbukaan dan saling percaya sehingga terjalin kerja sama yang bersinergi di antara keduanya, tanpa beban psikologis yang bisa mendatangkan penyakit kejiwaan.

"E m p a t i"
By Slamet Priyadi

saat kita mampu posisikan diri
pada situasi atau  kondisi
yang di hadapi orang lain
disanalah empathy kita bermain

dalam kemampuan diri kita
untuk mau memahami
untuk mau mengerti
untuk mau mendengarkan
hanyut pada pokok persoalan
seakan kita sama mengalaminya
mau memahami dan mendengarkan
terlebih awal segala keluhan

disanalah akan terbangun kepercayaan
disanalah akan terbangun keterbukaan
membangun kerja sama yang diperlukan
dalam mengatasi persoalan
meringankan beratnya beban
meringankan perihnya sakit radang
dalam jiwa, hati dan pikiran seseorang

curahan rasa simpati
yang penuh dengan keikhlasan
sirnakan beban psikologis
endapkan rasa jiwa egois
tumbuhkan toleransi
kembangkan kebersamaan
dalam satu rasa
senasib sepenanggunan

Bumi Pangarakan Lido, Bogor
Minggu, 16 Maret 2014 – 13:16 WIB

 


Referensi:
Choki Wijaya, Seni Berbicara & Berkomunikasi
Penulis:
Slamet Priyadi Pangarakan, Bogor

Tidak ada komentar:

Posting Komentar